Senin, 07 Januari 2013

Playstation 2 Sudah Tidak Diproduksi Lagi

Siapa yang tidak mengenal game konsol yang bernama PlayStation, apa lagi Playstation 2. Diikabarkan game konsol yang populer dimasa kejayaan nya itu kini sudah di stop di Jepang dan Sony akhirnya mengonfirmasikan secara resmi tidak lagi memproduksi PS2.





Konsol itu pretama kali di rilis pada tahun 2000 silam dan selama 13 tahun eksis, PS2 mampu terjual sampai 150 juta unit. Dari angka yang fantastik itu, PS2 menyandang predikat sebagai konsol game dengan penjualan paling sukses sepanjang masa.

PS2 terus diminati dan bersinar serta bersaing dengan lawan pasarnya seperti sega dan Nintendo. Penjualan dari PS2 itu juga sudah melebihi penerusnya saat ini PS3 dan angka yang fantastik didapatkan dari hasil penjualan game yang mencapai 1,52 miliar game.

Walau sudah cukup populer, tapi masih banyak developer yang mendukung produksi PS2 sampai saat ini, namun Sony berfikit inilah saat yang tepat untuk memensiunkan konsol legendarisnya itu.

Kabar baru juga datang dari Sony yang menyatakan akan merilis PS4 pada ajang Electronic Entertainment Expo 2013 dan kita tunggu saja kabar selanjutnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar