Kamis, 11 Oktober 2012

Tips Memilih Pakaian Sesuai Bentuk Tubuh

Anda sebagai laki - laki yang baru saja memiliki buah hati ? tentunya tidak hanya istri anda saja yang memperhatikan peralatan bayi dan pakaian bayi anda, anda pun harus ikut membantu karena itu merupakan kebersamaan. Namun dibalik itu semua anda sebagi laki-laki juga harus memperhatikan penampilan anda agar anda tidak terlihat ketinggalan jaman dan anda juga selalu terlihat menarik dimata orang - orang.


Tampil menarik merupakan tampil dengan pakaian yang tepat. Sayangnya banyak pria yang sulit untuk menemukan pakaian yang sesuai dengan bentuk tubuh mereka. Berbagai macam pakaian bisa membuat penampilan anda berbeda, berikut ini beberapa tips untuk anda agar bisa berpakaian yang sesuai dengan bentuk tubuh anda :

1. Tinggi dan Kurus
- Gunakan Pakaian Yang Tebal, jika anda memiliki bentuk tubuh yang tinggi dan kurus maka cobalah kenakan pakaian yang berbahan tebal yang dapat membuat tubuh anda terlihat lebih proposional.
- Warna Cerah, menggunakan warna cerah bisa membuat kesan berisi pada tubuh anda. Pilihlah warna cerah dan jangan kenakan warna gelap karena akan membuat anda semakin terlihat tinggi dan kurus.
- Aksesoris, Jika anda memakai jaket, jangan memilih jaket yang panjangnya sampai pinggang bawah dan mengancingkannya sampai bagian atas.
- Kenakan celana Lebar, Untuk Mengatasi agar anda tidak terlihat kurus coba gunakan celana yang agak lebar, jangan gunakan model slim fit. Jika anda suka dan mengenakan Jeans coba gunakan model lower Cut.

2 .Gemuk dan Bertubuh besar
- Gunakan Pakaian yang berbahan ringan, bagi anda pria yang memiliki badan gemuk sebaiknya menggunakan pakaian yang berbahan ringan agar dapat membuat anda terlihat lebih ramping.
- Gunakan warna Gelap, Warna gelap dapat memberikan efek untuk merampingkan tubuh anda. Gunakan atasan dan berwarna yang sama. Hindari pakaian yang berwarna terang karena dapat memfokuskan perhatian orang terhadap tubuh anda.
- Ucapkan tidak pada pakaian atau kemeja yang menggunakan bantalan bahu.
- Jangan Menggulung lengan T-Shirt, jangan pernah menggulung lengan baju anda karena anda akan terlihat sangat bulat dan terlihat seperti tukang pukul.
- Gunakan jam berukuran besar, jam tangan yang berukuran besar bisa memberikan efek langsing pada tangan anda.
- Hindari menggunakan jeans terlalu ketat juga terlalu lebar, sebaiknya anda menggunakan jeans dengan jenis Classic dengan model Straight pipe.

3. Berbadan Pendek
- Gunakan motif garis vertikal, motif garis vertikal merupakan salah satu cara untuk memberikan ilusi agar tubuh anda terlihat lebih tinggi.
- Hindari pakaian yang berpola seperti Houndstooth, herringbone, glen urquhart check, dan windowpane check, karena pola pakaian seperti itu bisa membuat tubuh anda menjadi terlihat lebih pendek.
- Gunakan baju atau kemeja yang berlengan panjang yang tidak terlalu longgar, dengan baju atau kemeja seperti ini anda akan terlihat lebih tinggi.
- Gunakan celana panjang yang pas dengan tubuh anda, hal ini membuat tubuh anda terlihat lebih ramping.

Gunankan Tips diatas agar anda bisa menyesuaikan diri anda dengan pakaian anda agar diri anda terlihat lebih menarik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar